SNF 2018
Submission Management System
Main Site
Submission Guide
Register
Login
Participant List
Abstract List
Paper List
Online Proceedings
:: Abstract ::

<< back

ANALSIS DAMPAK EL NINO TERHADAP PRODUKSI PADI DI KABUPATEN BARITO KUALA TAHUN 2015
Hasalika Nurjannah

Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika


Abstract

Variabilitas iklim merupakan perubahan dalam jangka waktu tertentu yang ditandai dengan adanya fluktuasi dan deviasi dari kondisi normalnya. Salah satu penyebab variabilitas iklim adalah El Nino. Secara umum, El Nino dapat menyebabkan kekeringan pada sebagian besar wilayah Indonesia. Pada penelitian ini akan menganalsisi pengaruh dari El Nino pada tahun 2015 terhadap produksi padi di Kabupaten Barito Kuala yang akan dibandingkan dengan saat tahun normal. Produksi padi secara umum cenderung meningkat pada tahun normal dan saat terjadinya El Nino produksi pada menurun diakibatkan berkurangnya curah hujan yang terjadi di Kabupaten Barito Kuala. Pada tahun normal (2013) produksi padi mencapai 3.699 ton/ha, sedangkan pada tahun terjadinya fenomena El Nino (2015) produksi padi yang dihasilkan sebesar 3.597 ton/ha. Sehingga, fenomena El Nino dapat mempengaruhi produksi padi di Kabupaten Barito Kuala.

Topic: PHYS4 Physics of Earth and Space

PermaLink: http://snf2018.interconf.org/kfz/pages/abstract.php?id=171


SNF 2018 - Submission Management System

Powered By Konfrenzi 1.831R © 2024 All Rights Reserved